Anak AG Jalani Sidang 12 Jam Lamanya Dengar Kesaksian Mario Dandy, Shane Lukas dan Amanda

2023-04-05 660 Dailymotion

Download Convert to MP3

JAKARTA SELATAN, KOMPAS TV - Hanya dalam satu pekan kekasih Mario Dandy, AG telah merampungkan seluruh agenda persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Dalam persidangan terungkap tersangka Mario Dandy, Shane Lukas, hingga mantan pacar Mario Anastasya Pretya Amanda saling membantah di hadapan hakim. Proses peradilan AG sebagai terdakwa anak dalam perkara penganiayaan berat David Ozora dikebut.

Selasa 4 April 2023, 12 jam lamanya kekasih Mario Dandy yang baru berusia 15 tahun ini menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan untuk mendengar seluruh kesaksian. Pasalnya, masa penahanan AG segera berakhir pada 17 April mendatang.

Berbaju tahanan, kedua tersangka lain Mario Dandy dan Shane Lukas hadir sebagai saksi.

Selain keduanya, Jaksa juga menghadirkan 8 saksi lain termasuk mantan pacar Mario Dandy, Anastasia Pretya Amanda.

Di dalam ruang sidang anak yang tertutup, tersangka Mario Dandy dan Shane Lukas saling membantah keterangan satu sama lain saat mengungkap kejadian penganiayaan David.

Sementara itu di hadapan hakim, Anastasia Pretya Amanda yang dihadirkan secara bergantian dengan saksi lainnya membantah disebut sebagai pembisik awal Mario Dandy hingga memicu penganiayaan terhadap David Ozora.

Di hari yang sama, Jaksa juga menghadirkan sejumlah ahli yang terdiri dari dua dokter, satu ahli pidana, dan satu ahli digital forensik, serta ahli terkait perlindungan anak.

Baca Juga Di Sidang AG Shane Lukas Ngaku Tak Berani Halangi Tindakan Mario, Alasannya Pernah Perbaiki Motor di https://www.kompas.tv/article/394883/di-sidang-ag-shane-lukas-ngaku-tak-berani-halangi-tindakan-mario-alasannya-pernah-perbaiki-motor



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/394993/anak-ag-jalani-sidang-12-jam-lamanya-dengar-kesaksian-mario-dandy-shane-lukas-dan-amanda